Media Sosial

√ 3 Langkah Mudah Menghapus & Menonaktifkan Akun Instagram

Kelihatannya anda sedang membutuhkan bantuan untuk mengetahui cara menghapus akun Instagram. Jika benar demikian, maka anda datang ke tempat yang tepat. Siapa yang tidak kenal aplikasi instagram milik dari raksasa teknologi Facebook. Hampir setiap ponsel yang ada saat ini menggunakannya sebagai sarana untuk berbagi foto maupun video.

Namun apa jadinya apabila kesenangan menggunakan instagram tiba-tiba menjadi malapetaka. Beberapa peneliti menyampaikan bahwa instagram memiliki beberapa efek negatif apabila tidak digunakan dengan benar.

Ada beberapa kasus instagram digunakan sebagai media untuk melakukan bullying kepada orang lain. Foto yang dibagikan kadangkala juga tidak seperti aslinya, dibuat sedemikian rupa hanya untuk mendapat like dari followernya. Banyak remaja mengalami perasaan sedih, cemas dan tertekan melihat kenyataan hidupnya yang tidak seindah foto yang dibagikan oleh followernya. Hal ini menimbulkan efek negatif sekaligus bisa menjadikan seseorang depresi. Jika anda mengalami hal yang demikian, maka sudah saatnya rehat sejenak dari bermain instagram maupun berhenti demi kesehatan mental anda. Kami akan membahas semua yang perlu anda ketahui tentang menonaktifkan dan menghapus akun Instagram di artikel berikut ini.

Cara Menghapus Akun Instagram Secara Permanen

Yang perlu menjadi perhatian ketika anda akan menghapus akun instagram artinya semua konten seperti foto, video, follower dan lain sebagainya akan hilang secara permanen. Jika masih terdapat foto yang dibutuhkan sebaiknya didownload terlebih dahulu. Untuk menghapus instagram secara permanen caranya:

1. Log in akun instagram via browser

Menghapus akun instagram tidak dapat dilakukan melalui aplikasi instagram sehingga kita perlu untuk login ke melalui browser di desktop maupun mobile. Masukkan username dan password kemudian tekan Log in.

Login Instagram melalui browser

2. Masuk ke Halaman Hapus Akun

Setelah berhasil login, buka halaman dan masukkan alasan kenapa ingin menghapus akun. Pilih opsi pada menu dropdown Why are you deleting your account.

Berikan alasan mengapa menghapus akun IG anda

3. Masukkan Password dan Hapus Permanen

Setelah memilih alasan hapus akun, akan muncul isian password instagram untuk konfirmasi penghapusan. Masukkan password Instagram anda, setelah itu langkah terakhir adalah menekan tombol Permanenly delete my account untuk menghapus secara permanen. Jika muncul popup konfirmasi tekan Yes.

Konfirmasi penghapus akun ig

Catatan: Setelah akun instagram berhasil dihapus, anda tidak akan bisa lagi menggunakan nama akun yang sama jika ingin bermain instagram kembali. Jadi apabila ada rencana menggunakan lagi nama tersebut, maka sebaiknya jangan dihapus secara permanen namun dinonaktifkan saja IGnya.

Cara Menonaktifkan Akun Instagram Sementara

Perasaan bosan kadang muncul ketika bermain sosial media terutama instagram. Jika kita butuh rehat sejenak dan akan kembali dengan ide brilian maka berikut adalah cara untuk menonatifkan instagram untuk sementara waktu.

1. Log in Akun Instagram via Browser

Lakukan login ke melalui browser di desktop maupun mobile karena sampai saat ini belum ada fitur untuk menonaktifkan instagram melalui aplikasi. Masukkkan username dan password kemudian tekan tombol Log in.

2. Edit Profil dan Nonaktifkan Akun

Masuk ke halaman profil kemudian pilih Edit profile

Pilih Temporary disable my account pada bagian kanan bawah

3. Masukkan Password dan Nonaktifkan Sementara

Pilih alasan menonaktifkan sementara pada menu Why are you disabling your account?. Masukkan password untuk konfirmasi penonaktifan dan terakhir tekan tombol Temporary disable account. Jika muncul popup konfirmasi tekan Yes.

Menonaktifkan sementara akun ig

Setelah dinonatifkan halaman profil instagram tidak akan bisa dilihat oleh siapapun. Bagaimana jika kita ingin profil kita hanya dapat dilihat oleh kerabat dan teman dekat saja? Tidak perlu menonatifkan akun, cukup dengan cara membuat akun instagram kita private.

Catatan: proses menghapus maupun menonaktifkan akun instagram membutuhkan password untuk memastikan bahwa pemilik akun saja yang dapat melakukannya. Bagaimana jika kita lupa password? Simak penjelasan bagaimana cara mengganti password instagram.

Cara Mengaktifkan Akun Instagram

Mood anda sudah balik lagi untuk berbagi foto dengan yang lain? Atau anda sudah mempunyai ide menarik untuk mengisi konten bermanfaat dalam instagram? Jika iya maka sudah saatnya untuk mengaktifkan kembali instagram anda. Caranya mudah sekali, cukup kunjungi halaman instagram dan lakukan login dengan memasukkan username dan password. Akun instagram anda akan otomatis aktif kembali.

답글 남기기